Follow Instagram Kami [=>] www.instagram.com/rinaldi1001101 [=]

Kamis, 26 November 2015

Tugas Proyek Buat Wajan Bolic


Rancang Bangun Antena Sederhana Wajan Bolic

TUGAS AKHIR
OLEH 
 DIAZ RINALDI
REZA ADITYA PIETER

PROGRAM STUDI TEKNIK KOMPUTER JARINGAN
SMK GITA KIRTTI 2 JAKARTA UTARA
Alamat Sekolah: Jl. Sunter Jaya IV No. 2, Sunter Jaya
TAHUN 2015 / 2016


KATA PENGANTAR
Penulis Memanjatkan puji syukur kehadiran Allah SWT yang telah memberikan rahmat,serta karunia-nya. Sehingga Tugas akhir ini yang berjudul RANCANG BANGUN ANTENA SEDERHANA WAJAN BOLIC dapat diselesaikan dengan baik. Adapun tugas akihir ini diajukan untuk mengikuti ujian nasional

 Sepanjang penyusunan Tugas Akhir ini penulis mendapatkan banyak bantuan, dukungan, serta doa dari berbagai pihak. Oleh karena itu dalam penyusunan Tugas Akhir ini, penulis mengucapkan Terima kasih kepada yang terhormat:
1. kepala sekolah SMK GITA KIRTTI 2
2. wakil kepala sekolah
3. ketua program studi 
4. Guru bahsa indonesia
5. Guru Produktif
6. Kedua orang tua dan teman -teman

 Penulis menyadari bahwa Tugas Akhir ini masih jauh dari nilai sempurna dari sgi tata Maha Kuasa. Untuk itu Penulis mohon kritik dan saran yang membangun dalam penyusunan Tugas Akhir ini dari pembaca.
 Akhirnya penulis berharap semoga penyusunan Tugas Akhir ini dapat berguna dan bermanfaat bagi ilmu pengetahuan khususnya bagi siswa di bidang TEKNIK KOMPUTER JARINGAN .
Penulis

DIAZ RINALDI 
DAFTAR ISI
Halaman
HALAMAN JUDUL
KATA PENGANTAR ......................................................................................................................... i
DAFTAR ISI ...................................................................................................................................... ii

BAB 1 PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang ........................................................................................................................ 1
1.2 Identifikasi Masalah ................................................................................................................ 1
1.3 Batasan Masalah ..................................................................................................................... 1
1.4 Tujuan ..................................................................................................................................... 1

BAB 2 LANDASAN TEORI
2.1 Pengertian Wajan Bolic ................................................................................................................. 2
2.2 Fungsi Wajan Bolic  ....... .............................................................................................................. 2
2.3 Cara Pembuatan Wajan Bolic ........................................................................................................ 3
2.4 Peralatan ....... ................................................................................................................................ 4
2.5 Perkiraaan Harga ................................ .......................................................................................... 6
2.6 Langkah-Langkah Pembuatan Wajan Bolic ...................................................................................8


BAB 3 PENUTUP
4.1 Kesimpulan ............................................................................................................................... 10
4.2 Saran ........................................................................................................................................ 12

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................................... 14

 
BAB 1 PENDAHULUAN
 1.1 Latar Belakang

  Jaringan komputer adalah sekelompok komputer yang saling berhubungan satu sama lain dengan memanfaatkan media komunikasi dan suatu protokol komunikasi, sehingga antar komputer dapat saling berbagi dan bertukar informasi.

 Sekian banyak manfaat dalam penerapan jaringan komputer tersebut ternyata belum dioptimalkan pada lingkungan pendidikan sekolah menengah kejuruan ( SMK )
GITA KIRTTI 2 JAKARTA UTARA. SMK GITA KIRTTI 2 JAKARTA UTARA merupakan sekolah menengah kejuruan swasta yang bertempat di jalan Sunter Jaya IV No. 2, Sunter Jayakecamatan tanjung priok jakarta utara. Di SMK GITA KIRTTI 2 terdapat empat jurusan, antara lain Administrasi Perkantoran , Akuntansi, Pemasaran, dan, Teknik Komputer dan Jaringan ( TKJ ). Untuk dapat menyelesaikan belajar pada SMK GITA KIRTTI 2 JAKARTA UTARA, mulai tahun pelajaran 2015/2016 siswa diharuskan membuat tugas akhir berupa suatu kegiatan  Kerja proyek teknik komputer & Jaringan untuk mengikuti pernyaratan menghadapi Ujian Nasional ( UN ). Kegiatan ini  di pakai sebagai ujian kompetensi ( UJIKOM ). Sehingga profil kompetensi lulusan SMK GITA KIRTTI 2 JAKARTA UTARA dapat dilihat secara langsung pada bentuk tugas akhir yang dikerjakannya.
 Dari hal diatas, kami sebagai kelas XII SMK GITA KIRTTI 2 JAKARTA UTARA program keahlian Teknik Komputer dan Jaringan ( TKJ ) bermaksud membuat Tugas Akhir dengan judul
RANCANG BANGUN ANTENA SEDERHANA WAJAN BOLIC  di sekolah menengah kejuruan SMK GITA KIRTTI 2 JAKARTA UTARA.

1.2 identifikasi Masalah
1. Bagaimana antenna wajanbolic dapat mempercepat kecepatan mendownload?

2. Bagaimana cara membuat antenna wajanbolic dengan alat yang sederhana dan biaya yang seminimal mungkin.

1.3 Batasan Masalah
- Penerima sinyal menggunakan modem.
- Mengukur waktu ketika mendownload menggunakan modem tanpa antenna wajanbolic dan menggunakan antena wajanbolic.
- Membuktikan bahwa kecepatan mendownload dipengaruhi oleh ketinggian dan penghalang.
- Membuat antena wajanbolic dengan alat sederhana dan biaya yang murah.


1.4 Tujuan
Tujuan dari pembuatan kelompok ini, adalah :

1. Mengetahui sejarah dan asal usul antenna wajan bolic

2. Mengetahui kelebihan dan kelemahan dari antena Wajanbolic
3. Mengetahui bagaimana proses membuat wajan bolic dan manfaatnya
4.untuk mendapatkan jaringan wifi dengan mengunakan wajan bolic
5. Menambah pengetahuan dalam jaringan Wireless, khususnya menggunakan antena Wajanbolioc. 
 BAB 2 LANDASAN TEORI


2.1 Pengertian Wajan Bolic
Apa itu Wajan Bolic?
  Wajan Bolic adalah sebuah antena yang terbuat dari bahan dasar Wajan. Wajan Bolic adalah versi keduanya dari Antena Grid, bedanya Wajan Bolic dengan Antena Grid hanya terletak pada bahan dan efisiensi harganya. Antena grid/ satelit seperti yang kita tahu, harganya sangatlah mahal, mungkin bisa 2 atau 3 juta-an. Sementara Wajan Bolic hanya membutuhkan biaya kurang dari 200.000. Dengan fungsinya yang hampir sama dengan antena grid, Wajan Bolic lebih efisien. Wajan Bolic merupakan antena reciever gelombang radio dengan frekuensi 2.4Ghz. Dan hebatnya lagi, Wajan Bolic adalah karya anak Indonesia, mantap kan?
2.2 Apa Fungsi dari Si Wajan Bolic ini?
1.      Menembak sinyal WI-FI yang letaknya jauh (bisa menembak sampai 2 Km-9Km)
2.      Memperkuat sinyal wireless
3.      Menambah sinyal Modem (jika di gunakan untuk modem, bisa menembak HSDPA sampai HSUPA)
2.3 Cara Pembuatannya?
Nah inilah tahap yang di tunggu2..
BAHAN :
1. Wajan diameter 36 ? (semakin besar diameternya semakin bagus)
2. PVC paralon tipis ukuran 3” 30cm
3. Doff 3 “ 2 buah
4. Aluminium foil
5. Baut + mur ukuran 12 dan 14
6. USB Wireless
7. Kabel USB Extension 1 meter (panjang sesuai kebutuhan, bisa di beli di toko komputer)
2.4 PERALATAN :
1. Penggaris
2. Pisau/ Cutter
3. Gergaji besi
4. Bor (untuk melubangi wajan dan doff)
5. Kikir (Untuk memperbesar lubang wajan setelah di-Bor untuk mendapatkan ukuran yang sesuai dengan Baut ukuran 12 dan 14)
6, Cemilan sama teh + Lagu Peterpan-Dara wakakakak
2.5 PERKIRAAN HARGA : 
Perkiraan harga yang dikeluarkan untuk membeli bahan WajanBolic adalah kurang dari Rp 300.000 ,-. Bandingkan jikan Anda harus membeli antenna Grid 24 db, yang bikinan local saja mencapai Rp 500.000 ,- lebih dan yang import bisa mencapai Rp 1.000.000 ,- lebih. Atau membeli antenna grid local yang harga nya Rp 200.000 ,- sedangkan yang import bisa mencapai Rp 300.000 lebih.
2.6 LANGKAH-LANGKAH  PEMBUATAN :
1. Siapkan semua bahan dan peralatan yang dibutuhkan.
2. Lubangi wajan tepat di tengah wajan tersebut seukuran baut ujuran 14, jika kurang besar gunakan kikir , cukup satu lubang saja.
Kemudian, ukur diameter wajan dan kedalaman wajan.  Kenapa harus pake ngukur2 segala? Ini kita gunakan untuk menghitung Feedernya (permukaan pipa yang tidak di lapisi Alumunium Foil). Rumus mencari Feeder:
F= D^2/(16*d)
*Ket:
- F: Feeder
- D: Diameter Wajan
- d: Kedalaman Wajan
- ‘^’pangkat, ‘/’ pembagian, ‘*’ perkalian
Contoh : Wajan dengan D = 70 cm, d = 20 cm maka jarak titik focus dari center dish : F = D^2 /(16 *d) = 70 ^2 / (16 *20) = 15.3 cm (Bagian yang tidak diberi Alumunium Foil.
1. Potong PVC paralon sepanjang 30 cm, kemudian beri tanda untuk jarak feeder-nya ( daerah bebas aluminium foil). Untuk menentukan panjang feeder-nya gunakan rumus di atas.

2. Beri lubang pada bagian paralon untuk meletakkan USB Wireless, sekitar 5cm dari ujung PVC.
3. Selanjut nya, bungkus PVC paralon dengan dgn aluminium foil pada daerah selain feeder, kalo aluminium foil yang ada tanpa perekat, maka untuk merekatkannya bisa menggunakan double tape.
4. Bor Doff yang satu untuk lubang baut yang akan di pasang di Wajan
5. Pada bagian doff (tutup PVC paralon) yang akan di pasang pada ujung PVC harus di beri aluminium foil, sedangkan doff yang di pasang pada wajan tidak perlu di beri aluminium foil
6. Masukkan USB Wireless pada lubang yang sudah di tandai tadi
8. Dan pasangkan doff tadi ke PVC paralon
9. Kemudian, wajan yang telah di bolongi tadi dipasangkan dengan doff yang satu nya lagi, sebelumnya doff tersebut dilubangi sesuai dengan ukuran baut yang sudah di siapkan, dan kencangkan secukupnya.
10. Kemudian tinggal pasangkan PVC paralon tadi ke wajan yang sudah di pasang doff.
Baiklah
11. Selesai. Wajan bolic tinggal di atur/ diarahkan tempat berada WI-FI nya.
12. Kalau gagal, seperti USB Wireless tidak terbaca, atau terbaca tapi tidak mendapatkan sinyal hotspot yang di tembak, kemungkinan besar ada kesalahan kecil saat perakitan. ^^ Silahkan komen kalau ada yang tidak di mengerti atau bermasalah


BAB 4 PENUTUP 
 
  4.1 Kesimpulan
Dari hasil percobaan yang kami lakukan terhadap tugas ini, dapat ditarik beberapa kesimpulan sebagai berikut :
1.    Wireless receiver yang mempunyai jarak tangkap yang dekat dapat diperkuat menggunakan media parabola seperti wajan.
2.    Dengan menggunakan wajanbolic sinyal yang kita dapatkan akan lebih kuatdan jarak yang dijangkau akan semakin jauh.
3.    Jika perpanjangan kabel dari antena menuju PC / Laptop mengginakan kabel UTP, maka kedua kedua ujung dari kabel UTP harus diganti atau disambung dengan kabel USB Male (ujung satu) dan USB Female (ujung dua) agar bisa terdeteksi oleh PC atau laptop.
Ditengah krisis global yang sedang melanda, namun kebutuhan akan teknologi internet yang semakin tinggi, maka wajan bolic merupakan salah satu alternatif, karena pembuwtannya yang mudah dan relativ lebih murah.
4.2  Saran
            Setelah kami melakukan percoban membuat wajanbolic dan melakukan testing. Kami dapat memberikan saran jika ingin wajanbolic anda lebih kuat sinyalnya dan dapat menangkap dengan akses point yang jauh, yaitu :
1.    Gunakan wajan yang ukuran diameternya lebih besar.
2.    Gunakan wajan yang menggunakan bahan stainless steel.
3.    Gunakan USB Wireless yang bagus/ merek terkenal dan biasanya harga yang mahal dari USB Wireless juga dapat menentukan jauh atau pendeknya jarak daya tangkapsinyal tersebut.
4.    Tempat pemasangan Wajanbolic yang tepat pada area yang bagus dan tidak terhalang apapun terhadap acces point dapat menambah daya tangkap sinyal wireles pada Wajanbolioc. 
5. Lebih baik beli yang sudah siap pakai, dari pada buat sendiri, REPOT.
DAFFTAR PUSTAKA
 http://goo.gl/vDZbsL

BIOGRAFI

DIAZ RINALDI


Diaz Rinaldi, Lahir di jakarta 06 November 1997, Anak Ketujuh dari keenam bersaudara. Saat ini penulis masih duduk dibangku sekolah kelas XII semester akhir, Kejuruan TEKNIK KOMPUTER JARINGAN ( TKJ ) di SMK GITA KIRTTI 2 JAKARTA UTARA
Makalah ini merupakan Tugas Akhir dari penulis menjelang Ujian Nasional . Selama Proses pembuatan tugas akhir ini. penulis selalu meluangkan waktunya sambil berbisnis online, bermain game, membuat animasi bergerak dan mebuat script.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar